Posts

Showing posts from September, 2008

Sedu Sedan

Apa yang paling menarik dalam hidup ini? Maafkan saya mengajukan pertanyaan paling bodoh sedunia itu. Bagaimana lagi, pagi ini saya terbangun dalam kondisi tidak karuan. Ada mood yang hilang, ada semangat yang tenggelam, ada gairah yang padam.  Iya, saya berlebihan.

Mana? Mana?

ah, kamu apa artinya berada di kota yang sama tak ada kabar isyarat aroma parfume yang tercium

Waiting for Godot

Image
“Menunggu itu sebagian dari kencan.” [ Haruka, H2 ] tapi, kok lama ya… Bandung , 28 September 2008

RSJ Riau 11

Teruntuk putriku, Aisa… Ketika Bapak menulis ini, kamu belum terlahir ke dunia. Belum juga dikandung. Karena hati ibumu belum juga luluh untuk dinikahi. Meski demikian, bapak akan berusaha sekuat tenaga agar kelak kamu bisa membaca cerita ini: kisah hidup bapak dan semua rahasia yang paling terdalamnya. Juga yang paling kelam. Karena itu, apa pun yang terjadi, jangan biarkan ibumu membacanya. Ini milik kita berdua. Sudah sewajarnya seorang ayah memiliki rahasia kecil dengan putrinya, bukan? Ah, Aisa. Untuk sesaat, bapak lupa hendak menulis apa. Bapak kebingungan hendak memulainya dari mana. Segala kisah pasti ada asal mulanya, tapi kali ini sungguh berbeda. Kamu tahu kenapa, sayang? Karena kepala bapak sibuk mengkhayalkan kamu. Seperti apa saat kamu membaca kisah ini. Apakah kamu tumbuh menjadi gadis cantik dan mandiri seperti ibumu? Seperti nenek? Pantang menyerah dan sedikit keras kepala? Penurut seperti bapak? Pintar diiringi tutur kata yang sopan, kah? Apakah kamu banyak

Baju Mandi

kamu tahu apa yang membuat seorang perempuan terlihat seksi? rahasia* dan dan bagi saya kamu selalu diliputi tanda tanya

Ya, Boleh, 'Ndi...

Image
“Saya ingin jadi perempuan yang berbinar-binar, Andi, yang punya mata bercahaya seperti senter yang batereinya baru semua, dengan hati yang cukup besar untuk dibagikan kepada siapapun yang saya jumpai.”     Itu adalah jawaban atas pertanyaan ' Apa yang paling kamu inginkan di dunia ini?' yang saya lempar pada seorang perempuan di seberang meja berjarak milyaran langkah jauhnya. Sungguh membuat saya terharu.

Shit Happens Every Tuesday

Image
yah, itulah yang terjadi. kalau kamu punya kemeja sedikit sekali dan.. terlalu malas untuk mencuci

Miskin tapi Sombong

saya tau benar bagaimana rasanya tak punya uang pernah ada satu masa di mana saya baru saja lulus sarjana kamu tahu saya tidak mampu untuk mengirim lamaran kerja

Calon Menantu

Pernahkah kamu merasa bahwa ternyata kamu sama sekali tidak mengenal orang yang selama ini berada dekat dengan kamu? Saya pernah mengalaminya, dan mungkin akan terus berulang. Sepuluh tahun lalu. Waktu itu ade saya dioperasi amandel. Saya dan bapak memutuskan untuk menginap di rumah sakit. Kami duduk berdua di sebuah anak tangga sampai larut malam, bercerita akan banyak hal. Suatu hal yang amat jarang sekali terjadi diantara kami. Awalnya tidak ada yang mengejutkan, sampai kalimat itu terlontar. “Sebelum dengan Mamah, Bapak pernah menikah satu kali.”

Bukan Tentang Kita

cerita ini bukan tentang kita, bukan tentangmu, bukan tentang aku baik di masa lalu atau pun lain waktu tapi terdapat banyak rahasia yang tersembunyi dan terkunci dan hanya kita yang bisa mengerti… dan cerita ini memang bukan tentangmu karena kamu tak mampu kulukiskan lewat kata-kata mau pun tulisan juga bukan tentang aku yang hanyalah seorang biasa baik tingkah mau pun rupa…